GAYO LUES | Babinsa Koramil 03/Blangkejeren Serka Suyanto melakukan pendampingan sosialisasi dan praktek pengolahan pakan ikan bagi warga masyarakat Desa Bukit Kec. Blangkejeren Kab. Gayo Lues. Kegiatan di gelar oleh BNNK Gayo Lues di halaman kantor Desa Bukit, Kec. Blangkejeren Kab, Kab. Gayo Lues, Rabu (17/07/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan pasca Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menekan angka kultivasi ganja di Kab. Gayo Lues khususnya di Desa. Bukit.
Dalam kesempatan ini Babinsa Desa Bukit Serka Suyanto mengatakan, \”bahwa kegiatan life skill ini merupakan salah satu upaya BNN untuk membantu masyarakat mencari alternatif pendapatan selain dari kultivasi ganja. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat memiliki keterampilan baru dalam membuat pakan ikan, sehingga dapat meningkatkan pendapatan mereka dan terhindar dari penyalahgunaan narkoba,\”.
“Pembuatan pakan ikan ini juga sangat bermanfaat untuk para peternak, karena pada dasarnya pengolahan pakan ikan yang baik itu sangatlah penting dalam meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan ikan,” terangnya.
Kegiatan pelatihan pengolahan pakan ikan seimbang dari bahan lokal ini sebagai modal untuk warga masyarakat agar dapat membuat pakan ikan sendiri yang seimbang dari bahan-bahan lokal yang ada di sekitar, sehingga dapat menghasilkan hasil ikan yang berkualitas baik dan maksimal.
“Dengan adanya pelatihan pengolahan pakan ikan ini diharapkan para peternak ikan bisa meningkatkan pertumbuhan hasil ternaknya, sehingga mampu mendongkrak omset penjualan hewan ternak khususnya di Desa Bukit sendiri,”.